10 Cara Mendidik Anak Laki-laki Agar Tumbuh Menjadi Pria Sejati

10 Cara Mendidik Anak Laki-laki Agar Tumbuh Menjadi Pria Sejati

Mendidik Anak Laki-laki - Ayah dan Bunda. Anak laki-laki memang punya tabiat "nakal" dan banyak ulah semenjak kecilnya. Tapi itu adalah sesuatu yang wajar, karena secara naluriah anak lelaki adalah anak yang aktif dan gemar mencoba hal-hal baru. Oleh karena itu dalam mendidik anak laki-laki orang tua hendaknya lebih banyak mengawasi ketimbang mencampuri urusan si anak. Lebih lengkapnya dalam mendidik anak lelaki adalah sebagai berikut.

mendidik anak laki-laki
Mendidik anak laki-laki dengan cinta (penting.id)
Seorang lelaki tumbuh sebagaimana ia dididik. Jika sedari kecil ia dididik baik oleh orang tuanya maka ia akan tumbuh menjadi lelaki baik. Sebaliknya juga demikian. Anda tentu ingin anak lelaki anda tumbuh menjadi lelaki pemberani dan gagah. Oleh karena itu, cara-cara di bawah ini bisa anda coba dalam mendidik anak laki-laki anda.

Cara Mendidik Anak Laki-laki

Tunjukkan kasih sayang tapi jangan posesif

Meskipun anak laki-laki, ia tetap butuh kasih sayang yang sama. Sebagai orang tua anda dapat menunjukkan kasih sayang anda, namun jangan terlalu posesif. Anak lelaki itu merasa dihargai ketika anda percayai, sedangkan anak perempuan merasa dihargai ketika anda perhatikan. Berilah ia nasehat dan kepercayaan, setelah itu awasilah tumbuh kembangnya.

Berikan dukungan penuh di setiap tahap perkembangan anak anda

Adalah wajib bagi setiap orang tua untuk memberikan dukungan yang penuh kepada anak-anaknya sedari masa pertumbuhan. Dukunglah selalu anak-anak anda dalam setiap tahap. Bersamai mereka dan jadilah saksi tumbuh kembangnya.

Jangan pernah menakuti-nakuti mereka agar mereka tumbuh menjadi pemberani

Jangan sering menakuti-nakuti anak anda agar kelak ia tumbuh menjadi pemberani. Keberaniannya mesti dipupuk dari kecil agar ketika dewasa ia tidak menjadi seseorang yang penakut dan plin-plan. Ajarkanlah ia untuk tegas dan berani agar kelak ia jadi pria sejati.

Ajarkanlah padanya cara bertanggung jawab dari kecil

Seorang lelaki sudah terlahir untuk memikul tanggung jawab. Dan sikap bertanggung jawab tidak bisa muncul seketika, tapi harus dilatih dalam waktu yang lama. Anda perlu mengajarkan padanya cara bertanggung jawab sejak dini.

Berperanlah sebagai orang tua yang baik

Seorang anak lelaki kerap menjadikan orang yang dekat dengannya sebagai idola. Idola yang akan ia tiru dan juga ia jaga. Bagi seorang anak lelaki, orang tuanya adalah idola. Sebagai seorang idola tentu anda harus berperan sebagai orang tua yang baik. Semua itu agar anak lelaki anda tumbuh menjadi pria yang baik.

Ajarkan padanya mengenai keterbukaan

Kelak di masa depan, seorang lelaki akan lebih memilih menyimpan masalahnya daripada membaginya dengan orang lain. Ia baru akan bercerita pada orang-orang yang benar-benar dipercayainya. Sebagai orang tua yang bijak, anda harus membangun kepercayaan dari anak lelaki anda dengan cara mengajarkannya pada keterbukaan. Terbukalah pada anak anda agar ia pun terbuka pada anda.

Tunjukkan pada anak anda cara menghormati orang lain

Lahirnya seorang lelaki sebagai pemimpin menuntut mereka untuk banyak berinteraksi dengan orang lain, baik yang seumuran, yang lebih muda bahkan yang lebih tua. Pria sejati adalah mereka yang mampu menghormati orang lain, oleh karena itu biasanya buah hati anda untuk menghormati semenjak ia kecil.

Pacu semangatnya dengan tantangan

Salah satu cara yang ampuh untuk memacu semangat anak laki-laki adalah dengan memberikannya tantangan. Naluri lelaki itu pantang ditantang. Harga dirinya tinggi. Maka untuk membuat anak anda semangat dalam belajar dan mengerjakan tugas-tugas lainnya tidak ada salahnya memberikan tantangan-tantangan kecil dalam kesanggupannya.

Jangan terlalu memanjakan si anak lelaki

Anak lelaki itu tabiatnya mandiri. Ia tumbuh untuk menjadi tulang punggung. Kelak ia akan mengemban amanah besar. Agar di masanya nanti anak anda siap dengan tuntutan ini, anda sebaiknya tidak terlalu memanjakannya. Bahkan kalau perlu anda bisa mendidiknya dengan sedikit keras tapi masih dalam batas wajar, dan sesuaikan dengan karakter anak anda.

Bangun karakternya dengan agama dan nilai-nilai yang berlaku

Seorang anak lelaki adalah calon pemimpin masa depan. Oleh karena itu agar ia menjadi pemimpin hebat di masanya anda harus membangun karakternya dengan memberikan pengetahuan agama dan nilai-nilai yang berlaku di sekitarnya. Ketika anak sudah memiliki ini sedari kecil, ketika dewasa ia akan memegang teguh apa yang telah orang tuanya ajari.

Baca juga: Cara Mendidik Anak Perempuan yang Harus Ortu Tahu

Itulah tips atau cara mendidik anak laki-laki agar tumbuh menjadi pria sejati. Cara ini adalah cara yang umum, mengenai hal-hal khusus anda tentu lebih tahu dengan karakter anak anda sendiri. Yang jelas, anak yang baik turun dari orang tua yang baik. Anak adalah cerminan dari orang tua, karenanya saat kita mendambakan anak yang baik dengan sendirinya kita juga harus menjadi orang baik. Semoga kita mendapatkan anak yang sholeh dan sholehah.


Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Back To Top